Bagi yang memberikan informasi keberadaan pelaku dan dapat mengamankan hingga ditangkap polisi akan diberikan uang tunai sebesar Rp 24 juta. |
MEDAN | buser-investigasi.com
Tidak kunjung ditangkap polisi, pemilik anjing yang dicuri oleh dua orang pria membuat sayembara.
Tidak tanggung-tanggung, pemilik anjing mematok harga puluhan juta rupiah bagi yang bisa memberikan informasi keberadaan pelaku.
Menurut pemilik anjing, Suwanto, sayembara tersebut dilakukan agar pelaku bisa segera ditangkap oleh polisi.
"Iya bener, saya membuat sayembara kepada warga yang bisa memberikan informasi keberadaan pelaku," kata Suwanto, Jumat (20/1).
Sayembara tersebut dibikin dan disebarkan melalui media sosial Instagram.
Dari amatan wartawan, di poster tersebut bertuliskan nama pelaku dan jumlah uang yang akan diberikan.
'Nama panggilan Bemo, terakhir terlihat di Perumnas Mandala Medan'
Bagi yang memberikan informasi keberadaan pelaku dan dapat mengamankan hingga ditangkap polisi akan diberikan uang tunai sebesar Rp 24 juta.
Selain itu, di poster tersebut juga dipampang foto pelaku.
"Update hadiahnya sekarang sudah Rp 30 juta. Angkanya bisa bertambah terus," bebernya.
Sebelumnya, aksi pencurian anjing, dengan modus mengasih makan kembali lagi terjadi. Kejadian ini pun sempat terekam kamera pengawas CCTV.
Dari rekaman video yang dilihat, pelaku tampak berjumlah dua orang mengendarai sepeda motor.
Kemudian, seorang pelaku turun dari boncengan sepeda motor dan memberikan sesuatu kepada anjing dari balik pagar.
Setelah, anjing tersebut memakan sesuatu tersebut binatang peliharaan itu langsung kejang-kejang.
Lalu, salah satu pelaku yang memakai kaos hitam langsung melompat ke dalam pagar.
Pelaku yang memakai kaos hitam itu pun mencoba mengeluarkan anjing berwarna putih tersebut.
Tak lama, pelaku yang menunggu di atas sepeda motor pun turun dan membantu mengevakuasi anjing tersebut dari dalam pagar.
Setelah anjing tersebut berhasil dikeluarkan, pelaku yang dari dalam tadi pun melompat.
Terlihat, anjing putih itu masih terbaring dalam keadaan sadar.
Lalu, pelaku langsung membawa kabur anjing tersebut dengan cara diseret di aspal.
Aksi pencurian anjing itu terjadi di Jalan Pukat VII, Kecamatan Medan Tembung, Kota Medan, pada Kamis (29/12/2022) lalu. (trb)