
![]() |
Sebanyak 15 wakil Indonesia berpartisipasi dalam Thailand Open 2023 di Bangkok mulai Selasa (30/5). Sebelumnya, sejumlah pebulutangkis Merah Putih mengikuti Malaysia Masters |
Bangkok | buser-investigasi.com
Sebanyak 15 wakil Indonesia berpartisipasi dalam Thailand Open 2023 di Bangkok mulai Selasa (30/5). Sebelumnya, sejumlah pebulutangkis Merah Putih mengikuti Malaysia Masters.
Pada turnamen ini, Indonesia mengirim satu tunggal putra, satu tunggal putri, lima ganda putra, empat ganda putri, dan empat ganda campuran. Lima di antaranya mengawali turnamen dari babak kualifikasi.
Kelimanya itu adalah Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (ganda putra) dan Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose (ganda putri). Lalu, tiga ganda campuran yakni Adnan Maulana/Nita Violina Marwah, Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow, dan
Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata.
Di tunggal, Indonesia hanya mengirim Chico Aura Dwi Wardoyo dan Putri Kusuma Wardani. Ganda putra ada Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Gideon Fernaldi.
Selain itu, ada Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto bersama Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. Bersama tiga wakil di kualifikasi, ganda campuran juga mengirim Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela. (wol)