Diduga Menyalah, Proyek Paving Block Kucuran Dinas Perkim Deli Serdang Disoal |
STM HILIR | buser-investigasi.com
Sebuah proyek pengerjaan paving block terletak di Dusun III Sinembah Desa Limau Mungkur Kecamatan STM Hilir Kabupaten Deli Serdang dipersoalkan warga serta tokoh pemuda setempat, Kamis (7/12/2023).
Disebutkan, proyek kucuran Dinas Kawasan Perumahan Dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kabupaten Deli Serdang tersebut diduga menyalah lantaran sebelumnya tidak dirapatkan dengan warga Dusun setempat.
Diduga Menyalah, Proyek Paving Block Kucuran Dinas Perkim Deli Serdang Disoal |
Selain itu, diduga pengerjaannya asal - asalan alias asal jadi sehingga bangunannya dinilai kurang berkualitas.
"Kami terkejut bang. Tiba - tiba di kampung kami ini sudah ada bangunan paving block. Sebelumnya, sepengetahuan saya, rencana dibenahinya jalan itu dengan pasang paving block tidak ada dirapatkan dengan warga. Entah dari mana proyek itu, siapa pemborongnya dan berapa anggarannya, kami pun tak tau. Kurasa menyalahnya itu. Kami duga dikerjakan asal jadi ajanya itu. Rapuh kali pun kelihatannya", ujar Nauli Sembiring tokoh pemuda dan sejumlah warga kepada wartawan.
Sementara itu, menyikapi persoalan tersebut, Kades Limau Mungkur Malem Pagi Barus belum berhasil dikonfirmasi Masi lantaran sang Kades sedang berada di pulau Lombok.
Terpisah, Sekdis Perkim Deli Serdang Mardiono saat hendak dikonfirmasi melalui ponselnya +62 812-6919-9XXX, berulang kali ditelpon tidak diangkat.(dil).