-->

Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Minta Kemiskinan Segera Dientaskan, Massa GMNI Demo di Kantor Wali Kota Medan

Gimson Sitanggang, SE
21 Desember 2023, 14:10 WIB Last Updated 2023-12-21T07:10:52Z
Minta Kemiskinan Segera Dientaskan, Massa GMNI Demo di Kantor Wali Kota Medan


MEDAN | buser-investigasi.com


Massa Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Medan demo Kantor Wali Kota Medan, Rabu (20/12).


Massa menuntut pengentasan kemiskinan harus dilakukan secara komprehensif, mencakup berbagai aspek kehidupan masyarakat dan dilaksanakan secara terpadu.


Sebab, acuan keberhasilan pembangunan ekonomi adalah teratasinya masalah kemiskinan. Saat ini, angka kemiskinan di Kota Medan cukup memprihatinkan.


Pimpinan Aksi, Julpadli Simamora menyebut sebagai salah satu kota terbesar di Indonesia, kemiskinan di Kota Medan harus bisa dientaskan. Sebab, tolok ukur kesejahteraan yakni menurunnya angka kemiskinan.


“Perbaikan nasib ini hanya bisa datang seratus persen bila masyarakat sudah tidak ada lagi kapitalisme dan Imperialisme. Seperti kata Bungkarno, Tidak Boleh Ada Kemiskinan di Indonesia,” teriaknya.


Julpadli mengatakan kemiskinan harus menjadi sebuah tujuan utama dari penyelesaian masalah-masalah yang dihadapi oleh Indonesia, tidak terkecuali Kota Medan.


“Kota medan saat ini dipimpin oleh seorang Walikota yang merupakan seorang menantu Presiden Republik Indonesia, tentu masyarakat Kota Medan sangat berharap mengalami kemajuan yang pesat, salah satunya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terkhusus di bidang penanggulangan kemiskinan,” katanya.


Namun apa yang terjadi saat ini Kota Medan tidak beda dengan kota lainnya, sebab angka kemiskinan yang merupakan salah satu tolak ukur kesejahteraan masyarakat tidak bisa ditekan secara signifkan.


“Akibat ada praktek kapitalisme yang terus menggrogoti pemerintahan Kota Medan, masyarakat yang menjadi imbasnya. Pergerakan Kapitalisme Birokrat sudah berkembang dan mengakar di Pemko Medan. Kapitalisme birokrat merupakan salah satu bentuk penyalahgunaan kekuasaan oleh kaum birokrat atau pemegang kekuasaan baik yang memegang kendali di tingkat nasional maupun ditingkat daerah yang secara langsung melayani Imperialisme untuk memperkaya dirinya sendiri atau keluarga,” tegasnya.


Usai menyampaikan semua tuntutannya, massa GMNI yang merasa tidak dijumpai Wali Kota pun sempat mendorong-dorong pagar hingga terlibat tolak menolak dengan perugas Sabhara Polrestabes Medan, Polsek Medan Baru dan Satpol PP yang berjaga di lokasi. (*/hm)

Komentar

Tampilkan

  • Minta Kemiskinan Segera Dientaskan, Massa GMNI Demo di Kantor Wali Kota Medan
  • 0

Terkini

Topik Populer