
![]() |
PCNU Deli Serdang Gelar Harlah ke-102, Dirangkai dengan Tasyakuran Bupati Terpilih |
Deli Serdang | buser-investigasi.com
Peringatan Hari Lahir (Harlah) Nahdlatul Ulama (NU) ke-102 di Kabupaten Deli Serdang berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan. Acara yang diselenggarakan di Graha Bhineka Perkasa Jaya Hall Ahad (16/02/2025) ini dihadiri oleh ribuan peserta dari berbagai elemen Nahdliyyin.
![]() |
Acara diawali dengan istighosah yang dipimpin oleh Jajaran Syuriah MWC NU Tanjung Morawa dan diikuti oleh seluruh peserta yang hadir. Suasana penuh kekhusyukan mewarnai pembacaan doa dan dzikir bersama, sebagai bentuk rasa syukur atas perjalanan panjang NU dalam mengawal nilai-nilai peradaban Islam dan nasionalisme.
![]() |
Ketua Panitia, H. Fahrizal, SHI., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini. Ia juga mengungkapkan kebanggaannya karena peringatan Harlah NU kali ini dirangkai dengan Tasyakuran atas terpilihnya kader terbaik NU, dr. H. Asri Luddin Tambunan, sebagai Bupati Deli Serdang periode 2025-2030.
“Terima kasih atas support dari semua pihak. Saya merasa bangga karena hari ini kita tidak hanya merayakan Harlah NU ke-102, tetapi juga merayakan kemenangan kader terbaik NU yang akan memimpin Deli Serdang lima tahun kedepan,” ujarnya. Ucapan tersebut langsung disambut dengan tepuk tangan meriah dari seluruh peserta yang hadir.
Rois Syuriah PCNU Deli Serdang, KH. Amir Panatagama, S.Pd.I, M. Pd. yang didampingi Ketua PCNU Deli Serdang, H. Timur Tumanggor, turut memberikan sambutan. Ia menyampaikan bahwa seyogianya Ketua PCNU yang memberikan sambutan, namun sebagai bentuk penghormatan, ia diminta untuk menyampaikan pesan kepada para hadirin.
“Ini mungkin penghormatan Ketua PCNU Deli Serdang buat saya,” ucapnya dengan penuh keakraban.
Kyai Amir menegaskan bahwa seyogyanya rasa syukur akan dilaksanakan dengan sujud syukur, namun karena sarana tidak memungkinkan maka boleh diganti dengan kalimat tashbih yang dirangkai dengan kalimat al-baqiyatus sholihat yaitu subhanallah wal hamdulillah wala ilaha illallah wallahu akbar wala haula wala quwwata illa billahil aliyyil adhim.
Sebagai bentuk penghormatan, dalam sesi tasyakuran dilakukan pemberian sorban kepada Bupati Terpilih dr. Asri Luddin Tambunan beserta istri, serta kepada istri Wakil Bupati terpilih oleh Ketua PC NU H.Timur Tumanggor di dampingi Rois suryah KH. Amir Panatagama, S. Pd. I M. Pd. Prosesi ini menjadi simbol restu dan doa dari keluarga besar NU agar kepemimpinan yang baru membawa berkah serta kemajuan bagi Deli Serdang.
Dalam sambutannya, dr. Asri Luddin Tambunan menyampaikan pesan inspiratif yang mengajak Nahdliyyin untuk berperan aktif dalam pembangunan daerah.
“Momentum sudah kita miliki, sekarang tinggal bagaimana kita menggunakannya. Mari jadikan NU sebagai garda terdepan dalam mewujudkan Deli Serdang yang sehat dan religius dalam lima tahun ke depan.”
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga NU yang telah mendukungnya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang lalu.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh warga Nahdliyyin, baik yang telah berperan aktif maupun yang mendukung saya secara pasif dalam Pilkada kemarin. Saatnya kita bersama-sama membangun Deli Serdang dan membesarkan NU,” tutupnya, yang kemudian disambut dengan tepuk tangan meriah dari seluruh tamu undangan.
Ketua PWNU Sumatera Utara, Dr. H. Marahalim Harahap, SH. M. Hum dalam sambutannya menyoroti peran historis keluarga Tambunan dalam perkembangan NU di Sumatera Utara.
“Perlu diketahui, bahwa dr. Asri Luddin Tambunan adalah cucu dari Bapak Jamaludin Tambunan, salah satu pendiri NU Sumatera Utara. Karenanya, Harlah NU kali ini menjadi momen yang sangat tepat untuk merayakan kepemimpinan beliau. Bahkan, saya bersama dr. Asri sudah berangkat ke Jakarta untuk menyampaikan niat mendirikan layanan kesehatan NU di Deli Serdang,” ujarnya.
Sementara itu, Pj. Bupati Deli Serdang, Ir. Wiriya Al Rahman, yang diwakili oleh Staf Ahli M. Ari Mulyawan, menegaskan bahwa NU memiliki peran besar dalam pembangunan daerah.
“Keberadaan Nahdlatul Ulama di Deli Serdang tentu patut diapresiasi. Kontribusinya di berbagai bidang tidak bisa dipandang sebelah mata. Semoga sinergi antara NU dan pemerintah daerah semakin kuat dalam membangun kemaslahatan umat,” katanya.
Acara ini juga dihadiri oleh berbagai tokoh penting, di antaranya Ny. Hj. Jelita Asri Luddin Tambunan, Ny. Asniar Lom Lom Suwondo, perwakilan Ketua DPRD Deli Serdang Dr. Misnan Aljawi, Rektor UINSU Prof. Nurhayati, Rektor UNUSU Dr. H. Ibnu Afan, anggota DPRD H. Rahmadsyah, H. Purwaningrum, dan Mhd. Hasan serta sejumlah kepala OPD, Ketua Muslimat NU Wastianna Harahap, serta perwakilan badan otonom NU dan para Camat.
Sebagai bagian dari rangkaian acara, tausiah disampaikan oleh Al Ustadz Dr. H. Saliman Alfaruq, yang memberikan pencerahan spiritual kepada para hadirin. Kemudian, acara ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Ketua MUI Kabupaten Deli Serdang, KH. Amir Panatagama, S.Pd.I.M. Pd.
Dengan terselenggaranya acara ini, NU Deli Serdang semakin meneguhkan perannya sebagai pilar kebangsaan dan keagamaan yang aktif dalam membangun daerah serta memperkuat sinergi antara ulama, umara, dan masyarakat.(rill/sr)